Dart Creative Agency

ide konten tiktok

Buntu Ide? Ini Inspirasi Konten Menarik untuk Posting di Tiktok

Sedang mencoba promosi di Tiktok tapi menemui masalah saat bikin konten? Meskipun terkesan gampang, nyatanya mengupload satu video per hari di Tiktok itu banyak tantangannya.

Salah satu yang cukup menjengkelkan adalah buntu ide, tidak tahu harus bikin konten seperti apa untuk menarik perhatian audience. Jika itu kendala yang sedang kalian hadapi maka ini adalah informasi yang sepertinya bisa menjadi referensi bacaan.

Kami akan memberikan beberapa ide konten yang bagus untuk Tiktok. Silahkan simak penjelasan lebih lengkapnya di bawah.

Inspirasi Jenis Konten Tiktok yang Bisa Dicoba

Ada banyak inspirasi ide konten Tiktok yang bisa kalian eksplor. Jangan menyerah, coba dulu beberapa inspirasi berikut:

1. DIY (Do It Yourself)

Apa itu konten DIY? DIY adalah kependekan untuk Do it Yourself konten video yang memberikan panduan dan inspirasi untuk audience agar bisa mencoba membuat sesuatu di rumah.

Contoh, misal Anda punya bisnis penjualan furniture maka konten video DIY yang bisa dibuat salah satunya seperti bikin hiasan dinding sederhana masih berkaitan dengan furniture, interior dan sejenisnya.

Bagian yang harus ada di dalam konten DIY antara lain:

  • Menampilkan keunikan benda yang akan dibuat di awal segmen
  • Menunjukkan bahan dan alat yang diperlukan
  • Menampilkan proses pembuatan dari benda tersebut

Konten DIY juga bisa kita sebut sebagai tutorial atau prosedur, sebaiknya benda yang dibuat bersifat sederhana dan benar-benar bisa dipraktikkan sendiri di rumah.

2. Konten Edukasi

Berikutnya, adalah konten edukasi bertujuan untuk memberitahukan suatu informasi yang sekiranya bermanfaat bisa menambah pengetahuan siapapun yang melihatnya.

Ya, target audience untuk konten edukasi ini lebih meluas dan pastinya memberikan benefit untuk banyak orang. Kita pakai contoh saja agar mudah, misal Anda berada di posisi penjual kasur busa.

ide konten edukasi tiktok

Untuk memastikan pelanggan tidak salah membeli produk, maka Anda bisa mengedukasi calon konsumen agar memperhatikan keaslian dan original atau tidaknya kasur yang dibeli.

Selain itu, bisa juga menunjukkan perbandingan antara jenis kasur yang berbeda misal kasur busa vs spring bed bagaimana perbandingannya dari sisi kelebihan dan kekurangannya.

Saat membuat konten edukasi lakukanlah riset terlebih dahulu, pelajari topik yang berkaitan dengan materi yang akan kalian jadikan sebagai bahan pembuatan video di Tiktok.

Baca juga: Semakin Populer, Intip 5 Fakta Mengenai Tiktok Berikut Ini!

3. A Day In The Life of…

Layanan Anda adalah penjualan jasa? Membuat konten berkonsep a day in the life of.. bisa menjadi salah satu ide yang cemerlang. Secara sederhana ini adalah jenis konten video yang di dalamnya menunjukkan keseharian dari seseorang (utamanya di tempat kerja).

ide konten tiktok baru

Lebih mudah kalau dijelaskan dengan contoh. Misal, Anda punya usaha jasa pengiriman maka tampilan videonya akan menunjukkan seperti apa keseharian dari salah satu pekerja di perusahaan tersebut.

Konten ini berfokus menyorot keunikan aktivitas seseorang di tempat kerja, sehingga calon customer bisa tahu apakah layanan jasa yang Anda tawarkan sesuai atau tidak dengan yang mereka cari. Ini juga bisa sekalian membuktikan kredibilitas dari suatu bisnis, lho.

4. Fakta Menarik (Fun Fact)

Selanjutnya, adalah konten fun fact atau berisi fakta menarik yang seringkali membuat siapapun penasaran saat pertama kali melihat ke 3 detik pertama. Anda bisa menggunakan headline atau judul yang sekiranya membuat penasaran.

Video yang berisi fakta menarik normalnya berdurasi singkat. Namun, kembali lagi ke berapa point fakta yang ingin kalian jelaskan dalam konten tersebut. Konten ini cocok untuk daily atau harian, selalu memberikan rasa penasaran dan banyak dinanti-nantikan oleh audience.

5. Q & A Produk

Q n A berarti Questions and Answer alias pertanyaan dan jawaban, konten yang di dalamnya memuat kedua hal penting yang seringkali ditanyakan oleh audience mengenai produk atau jasa yang Anda jual. Cocok untuk diterapkan saat melakukan tiktok live shopping.

Di Tiktok konten seperti ini sangat membantu, alih-alih membuat pelanggan bertanya berulang kali ke admin untuk pertanyaan-pertanyaan umum. Kalian bisa membuatkan konten khusus mengenai Q n A agar semuanya terjawab.

Dengan begitu saat konsumen mau beli sudah paham dengan hal mendasar mengenai produk tersebut.

Masih banyak referensi jenis konten Tiktok lainnya yang bisa kalian coba untuk promosi usaha. Amati juga kompetitor, perhatikan konsepnya dan buatlah konten yang lebih baik agar Anda bisa bersaing.

Jika kalian tidak mau bingung memikirkan ide konten Tiktok setiap hari, maka solusi yang bisa dicoba adalah menggunakan tiktok management dari creative agency Jakarta seperti DART.

Ya, kami bisa membuat berbagai jenis konten Tiktok yang menarik dan unik untuk mempromosikan bisnis yang Anda miliki. Tidak perlu pusing lagi, paket layanan kami sudah termasuk penentuan ide, pembuatan konten, hingga posting.

Untuk mendapatkan informasi lebih lengkap mengenai jasa tiktok management silahkan hubungi DART agency.

Tinggalkan Komentar

Dart Creative Agency